Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ads

Jenis Peralatan Otomotif yang Digunakan di Bengkel dan Workshop

Pada bengkel otomotif terdapat beberapa alat yang digunakan untuk keperluan bongkar pasang atau proses perbaikan. Alat-alat yang terdapat di bengkel dapat diklasifikasikan berdasarkan cara penggunaannya yaitu, alat tangan (hand tools) dan alat bertenaga (power tools). Secara singkat didefinisikan alat tangan (hand tools) adalah alat yang menggunakan tenaga manusia sebagai penggerak utama, misalnya kunci inggris, obeng,kunci ring, dll. Sedangkan alat bertenaga (power tools) adalah alat yang menggunakan tenaga yang berasal dari mesin atau listrik sebagai penggerak utama, misalnya mesin las, mesin bubut, mesin gerinda, dll.

Untuk lebih jelasnya, berikut ini merupakan jenis peralatan (tools) yang digunakan di bengkel dan workshop.

1. Alat Tangan (Hand Tools)

a. Kunci Pas (Open End Spanner)

kunci pas
kunci pas

Kunci pas atau open end spanner adalah alat atau tools yang digunakan untuk melepas mur dan baut dengan cepat, khususnya pada baut dan ring yang sudah dikendorkan menggunakan kunci socket atau kunci ring. Kunci pas tidak dianjurkan digunakan untuk mengencangkan atau mengendorkan baut yang belum kendor, karena dapat merusak kepala mur dan baut karena bidang sentuh yang hanya sedikit.

Kunci pas umumnya terbuat dari material paduan Chrome Vanadium yang merupakan material tensil tinggi, selain itu kunci pas mempunyai tangkai (shank) dengan kepala rahang yang membentuk sudut 15 derajat terhadap tangkainya. Pada beberapa desain khusus terdapat kunci pas dengan rahang yang membentuk sudut 90 derajat dari tangkainya.


b. Kunci Ring (Offset Ring Spanner)

kunci ring
kunci ring

Kunci ring adalah alat atau tools yang memiliki ujung kepala berbentuk lingkaran atau membentuk cincin (ring). Pada bagian dalam ringdibuat tonjolan yang berfungsi menutupi sudut mur dan baut sepenuhnya, sehingga wrench mengalami tergelincir sangat kecil. Ketika membuka baut atau mur pada ruang yang terbatas, kunci ring dapat diangkat dan dimasukkan kembali secara berulang.

Pada ujung kepala kunci ring dibuat sudut offset sebesar 45 derajat terhadap tangkai, namun beberapa jenis kunci ring memiliki sudut tertentu. Sudut offset tersebut memungkinkan spanner terpasang dengan tepat pada mur atau baut, meskipun pada posisi yang sulit. 

Salah satu hal yang sering dilakukan pada kunci ring yaitu dengan menambah exstension atau gagang tambahan yang dikaitkan pada wrench untuk meningkatkan daya atau torque. Hal tersebut sangat tidak dianjurkan untuk dilakukan karena Wrench pada kunci ring tidak didesain untuk diberi extension karena dapat menyebabkan kerusakan pada wrench dan menyebabkan slip.


c. Kunci Pas–Ring (Combination Spanner)

kunci pas ring
kunci pas ring

Kunci Pas–Ring (Combination Spanner) adalah alat atau tools yang digunakan untuk mengencangkan atau mengendorkan mur atau baut khususnya pada bagian yang tidak dapat dijangkau oleh kunci socket. Kunci pas-ring cukup praktis untuk digunakan, karena terdapat dua bagian pada tiap masing masing kepala. Pada bagian ring digunakan mengencangkan atau mengendorkan, sedangkan pada bagian pas digunakan untuk melepas dengan cepat.


d. Kunci Roda (Wheel Brace)

kunci roda
kunci roda

Kunci Roda (Wheel Brace) adalah alat atau tools yang digunakan untuk melepaskan atau memasang baut dan mur yang khusunya digunakan pada velg/pelek kendaraan. Kunci roda umumnya memiliki 3 atau 4 ujung socket dengan ukuran yang bervariasi. Hal tersebut membuat kunci roda atau wheel brace sangat cocok untuk berbagai penggunaan velg pada kendaraan.


e. Kunci Sock Bintang (Star Socket)

kunci shock bintang
kunci shock bintang

Kunci Sock Bintang sekilas tampak serupa dengan kunci sock segi enam ganda, namun terdapat perbedaan pada jenis kepala baut yang dapat dibuka dengan kunci sock bintang. Penggunaannya dan kelengkapan lainnya serupa dengan penggunaan kunci sock biasa.


e. Kunci Allen (AllensKeys)

kunci allen
kunci allen

Kunci allen atau sering disebut dengan kunci inbus terbuat dari baja heksagonal high tensile. Junci allen seringkali dibengkokkan dengan sudut tertentu hingga membentuk huruf ”L” dan ada pula yang berbentuk ”T”. Allen key berfungsi untuk melepaskan dan memasang jenis baut atau sekrup yang pada bagian tengah kepalanya berbentuk segi enam (Allen headed cap).


g. Kunci Inggris (Adjustable Wrench)

kunci inggris

kunci inggris


Kunci Inggris (Adjustable Wrench) adalah alat atau tools yang digunakan jika kunci pas (spanner) ata kunci socket yang tepat untuk mengencangkan atau mengendurkan baut tidak tersedia. Salah satu keunggulan tools ini yaitu ukuran head yang dapat diatur menyesuaikan ukuran baut atau mur. Kunci inggris ini memiliki head yang dapat diatur dengan salah satu jaw dapat disetel dan jaw yang lainnya tetap. 

Meskipun Kunci Inggris (Adjustable Wrench) dapat digunakan pada macam-macam ukuran baut dan mur, namun kunci inggris tidak dapat mencengkeram mur dan baut dengan baik serta kemungkinan yang lebih besar terjadi slip sehingga akan merusak fastener. Selain itu kunci inggris tidak dirancang untuk pekerjaan yang berat dan tidak dianjurkan digunakan pada pekerjaan yang memerlukan tenaga yang kuat.


h. Obeng (Screwdriver)

obeng
obeng

Obeng adalah alat atau tools yang digunakan untuk melepasakan dan mengencangkan sekrup. Secara umum terdapat dua jenis obeng yaitu obeng minus (Slotte Screwdriver) dan obeng plus (Philips screwdriver). Namun terdapat pula jenis obeng dengan bentuk variasi tertentu yang dirancang untuk kebutuhan tertentu.



2. Alat Bertenaga (Power Tools)

a. Mesin Gerinda

mesin gerinda
mesin gerinda

Mesin gerinda adalah mesin perkakas yang digunakan untuk melakukan pekerjaan seperti memotong atau mengasah benda kerja. Prinsip kerja mesin gerinda adalah batu gerinda yang terpasang pada poros akan berputar kemudian dilakukan proses pengerjaan dengan menyentuhkan batu gerinda pada benda kerja sehingga terjadi proses pengikisan akibat gesekan antar batu gerinda dengan benda kerja.

b. Mesin Las

Mesin Las
Mesin Las

Mesin Las adalah mesin yang digunakan untuk menyambungkan logam menjadi satu rangkaian sesuai dengan bentuk yang dibutuhkan. Prinsip kerja mesin las yaitu dengan cara memanaskan logam dengan menggunakan busur listrik atau gas tertentu hingga logam tersebut mencair, kemudian logam yang mencair tersebut akan melebur menjadi satu dan tersambung.

c. Kompresor

Mesin Las
Kompresor

Kompresor adalah mesin yang digunakan untuk menghasilkan udara bertekanan yang biasa dubutuhkan untuk menunjang keperluan tertentu. Prinsip kerja kompresor yaitu dengan cara memampatkan udara yang dihisap menggunakan sebuah torak atau piston yang kemudian disimpan didaam tangki penyimpanan udara bertekanan untuk selanjutnya dapat digunakan.







Post a Comment for "Jenis Peralatan Otomotif yang Digunakan di Bengkel dan Workshop"